Kuliner

Macam-macam Inspirasi Gaya Dapur buat Wujudkan Desain Dapur Idamanmu

1. Penyuka kesan mewah pasti tertarik dengan gaya dapur mediteranian

Gaya mediteranian lekat dengan gaya desain khas Eropa yang mengedepankan konsep natural namun menimbulkan kesan mewah. Kalau kamu memiliki dapur dengan gaya mediteranian, bisa berimajinasi nih, seakan-akan menjadi karakter dalam film-film eropa klasik yang berlatar pemandangan asri.

Inspirasi Gaya Dapur Mediterania
sumber: designingidea(dot)com

Meski memiliki gaya desain Eropa, gaya mediteranian ini cocok diterapkan di Indonesia yang beriklim tropis karena material yang digunakan biasanya berbahan kayu dan beratap genting yang menjamin sirkulasi udara berjalan baik.

2. Gaya industrial buat kamu yang suka hal-hal dengan kesan tegas

Dapur bergaya industrial cocok buat kamu yang menginginkan dapur simpel tapi memiliki bagian-bagian yang diekspos atau ditonjolkan secara tegas. Biasanya bagian yang ditonjolkan adalah dinding yang terbuat dari batu bata atau beton.

Beberapa desain juga mengekspos bagian langit-langit. Menggunakan warna-warna monokrom yang menimbulkan kesan tegas seperti hitam dan abu-abu, gaya dapur industrial berhasil menampik stigma bahwa dapur hanya tempat bagi para perempuan.

Inspirasi Gaya Dapur Industrial
Sumber: Mihail Scherbak & Timothy Kalakutsky/home-designing(dot)com

Meski begitu, gaya industrial tidak selamanya terkesan maskulin, lho. Jika ingin menimbulkan kesan yang lebih ceria, kamu dapat menggunakan warna yang lebih bervariasi seperti sentuhan merah dan putih dengan mempertahankan material furnitur khas desain industrial, misalnya besi pada kursi bar dan rak kompor.

3. Dapur bergaya shabby chic dijamin bisa memuaskan obsesimu terhadap hal-hal yang imut dan feminim!

Kepribadianmu yang ceria, hangat, dan menyukai hal-hal berbau imut pasti serasa menemukan ‘rumah’-nya kalau kamu mendesain dapur dengan gaya shabby chic ini.

Ciri gaya dapur shabby chic antara lain menggunakan dekorasi penuh pattern bunga, polkadot, dan kotak-kotak yang dipadukan dengan warna pastel.

Inspirasi Gaya Dapur Shabby Chic
sumber: godfatherstyle.com

Memilih desain dapur bergaya shabby chic juga cocok bagi orang yang memiliki anak kecil di rumahnya. Anak-anak pasti akan bersemangat jika diajak memasak bersama di dapur ini. Material furnitur yang digunakan biasanya berbahan kayu dan porselen.

Jangan lupa lengkapi peralatan makannya dengan barang-barang yang juga bergaya sama, ya!