Kuliner

Nggak Cuma Jeruk, sayuran-sayuran Ini Juga Tinggi Kandungan Vitamin C

3. Brussels sprouts (kubis Brussel)

Kubis Brussel adalah sayuran yang mengandung vitamin C
Sumber: allrecipes.com

Jenis sayuran ini mungkin adalah yang paling mahal secara harga dibanding sayuran sebelumnya. Selain karena berasal dari Belgia dan masih jarang dibudidayakan di Indonesia, tanaman yang mirip kubis ‘kurcaci’ ini memiliki kandungan gizi tinggi yang penting bagi tubuh, tentu saja salah satunya adalah vitamin C.

Kandungan vitamin C pada satu cangkir Brussels sprout mentah hampir mencapai 75 mg. Tidak ada salahnya kalau kamu ingin mencoba sensasi crunchy dan segar saat menyantap sayuran ini. Namun bagi beberapa orang mungkin sayuran mini ini akan terasa terlalu pahit.

4. Kembang kol

Kol adalah sayuran yang mengandung vitamin C

Kembang kol yang kerap kita temukan pada makanan-makanan seperti capcay, memiliki kandungan vitamin C sebanyak 51 mg pada setiap satu cangkir.

Selain vitamin C, gizi lain yang terkandung dalam sayuran berwarna pucat ini antara lain, vitamin K, zat besi, kalium, dan serat yang cukup tinggi.

Seperti makanan apapun yang akan berbahaya jika dikonsumsi berlebihan, mengonsumsi kembang kol secara berlebihan juga tidak baik karena bisa menyebabkan perutmu kembung.

Itulah beberapa sayuran yang mengandung vitamin C dalam kadar yang tinggi. Pastikan kamu selalu menerapkan pola hidup sehat dengan gizi seimbang dan olahraga untuk menjaga daya tahan tubuh tetap kuat, ya!