Kuliner

Resep Umm Ali, Dessert Populer dari Mesir yang Gampang Dibuat

Siapa bilang sajian dessert hanya berasal dari barat? Negara timur tengah seperti Mesir ternyata juga memiliki dessert yang populer lho, salah satunya Umm Ali.

Umm Ali juga biasa disebut Egyptian sweet pastry atau Egyptian bread pudding, karena memang berbahan utama pastry atau croissant.

Bahan-bahan yang digunakan dalam membuat Umm Ali ini tergolong sederhana dan mudah ditemukan, seperti puff pastry instan (bisa diganti dengan gabing atau roti maryam), kacang-kacangan seperti mete, pistachio, almond, susu kental manis, dan kayu manis.

Baca juga: Tepung apa yang bagus untuk kue lebaran? Simak dulu jenis-jenisnya biar nggak salah pakai!

Jadi, meski berasal dari Mesir, kamu juga tetap bisa membuat Umm Ali di rumah sendiri.

Berikut adalah resep Umm Ali yang mudah dan cepat dibuat.