Film Hiburan

Sinopsis Film The Wave (2015), Tragedi Tsunami di Norwegia

Cukup banyak film tentang bencana alam yang di angkat dari kisah nyata, salah satunya yaitu film The Wave. Film ini di berdasarkan kejadian yang terjadi pada 1934, di mana terjadi tanah longsor di Geiranger, Norwegia, yang menyebabkan tsunami.

Sinopsis Film The Wave 2015

Film ini dimulai ketika Kristian Eikjord (Kristoffer Joner), seorang ahli geologi yang bekerja pada sebuah stasiun penelitian seismik di pegunungan di atas Fjord, Geiranger, Norwegia. Kristian sedang bersiap pindah ke Stavanger bersama istrinya Idun (Ane Dahl Torp) dan kedua anaknya, Sondre (Jonas Hoff Oftebro) dan Julia (Edith Haagenrud-Sande) untuk menjalani kehidupan baru.

Sebelum pindah Kristian menyempatkan mampir ke kantor tempat dia bekerja di stasiun penelitian seismik. Setelah mengadakan perpisahan dengan teman-temannya terjadi keanehan pada sensor seismograf, namun teman-temannya berpikir mungkin ada kesalahan pada sensor tersebut.

Mereka berharap Kristian tidak perlu khawatir karena mereka akan menanganinya. Kristian akhirnya menyerah untuk meyakinkan teman-temannya dan pergi begitu saja.

Baca juga : Sinopsis The Perfect Storm (2000), Hilangnya Para Nelayan

Saat sedang menuju pelabuhan, Kristian melhat permainan yang dimainkan anaknya Julia di hanphone. Seketika Kristian mendapat inspirasi dari permainan tersebut dan berpikir bahwa sensor tersebut tidak rusak melainkan menunjukan bahwa lapisan bagian dalam gunung mengalami pergeseran.

Hal ini akan mengakibatkan beban di atas gunung jatuh kedalam air sehingga dapat menyebabkan gelombang pasang yang tinggi dan akan menyapu pemukiman penduduk.

Dengan segera Kristian kembali ke stasiun seismik bersama kedua anaknya. Dia sekali lagi berusaha memberi tahu teman-temannya apa yang sebenarnya sedang terjadi pada sensor mereka dan apa akibatnya. Kristian berpikir bahwa hal ini adalah sesuatu yang berbahaya dan mereka harus segera memberi peringatan dengan menyalakan alarm bahaya.

Beberapa teman Kristian tidak menyetujui hal tersebut karena akan menimbulkan kepanikan. Untuk berjaga-jaga teman-teman kristian yang bekerja di stasiun penelitian seismik akan bersiaga di atas gunung. Mereka yakin keanehan pada sensor tersebut bukanlah masalah besar melainkan karena ada kerusakan pada sensor.